Sobat Muda, adakah yang suka nonton film animasi Studio Ghibli? Suka yang seri apa?
Nih, kita mau kasih info tentang hal-hal yang menarik dari Studio Ghibli. Film animasi ini mempunyai nama yang sangat legendaris di dunia anime, bahkan kerap disebut sebagai film animasi terbaik sepanjang masa sekaligus berhasil mengantongi piala Oscar. Selain itu:
- Kebanyakan tokohnya utamanya adalah seorang anak perempuan. Tidak seperti kartun Disney yang menggambarkan tokoh perempuannya dengan tubuh yang sempurna, Studio Gibli menggambar perempuan dengan fisik apa adanya.
- Tokoh utama setiap film pasti memiliki karakter yang berbeda di awal dan akhir cerita. Hal ini terjadi karena tokoh utama mengalami berbagai kejadian yang mengubah wataknya.
- Sarat dengan pesan kemanusian dalam bentuk simbolis. Seperti dalam film Spirited Away, yang mana orang tua Cihihiro berubah menjadi babi untuk menggambarkan sifat tamak mereka.
- Gambar animasinya memiliki detail yang sempurna. Latar belakang, mimik karakter, dan cara berjalan dibuat secara manual sebelum diubah dalam bentuk digital.
- Tokoh orang tua tidak selalu digambarkan sebagai yang paling benar dan baik. Seperti dalam film Spirited Away, Cihihiro sebagai anak kecil malah yang berusaha menyelamatkan orang tuanya yang dikutuk karena sifat tamaknya.
Gimana nih, Sobat? Kamu punya hal menarik lainnya tentang film-film animasi dari Studio Ghibli?